Pak Karsono Purna Tugas Per 1 Oktober

shape image

Pak Karsono Purna Tugas Per 1 Oktober

Lagi, satu dari beberapa guru PNS SD Negeri Jenang 06 purna tugas. Setelah beberapa waktu lalu Bapak Makhmud Guru Kelas II B dan Bapak Sumarno (Penjaga) purna tugas, kini giliran Bapak Karsono Guru Kelas III B pensiun mulai per 1 Oktober 2009. Beliau mengabdi sejak tahun 1970, kini dia paripurna dengan menyandang gelar Pembila IV B. Bapak Karsono seorang figur guru yang sederhana dilahirkan di Cilacap, 14 September 1949.

SD Negeri Jenang 06 merasa kehilangan atas purna tugasnya Bapak Karsono, beliau selama ini dikenal sebagai guru yang paling tua dan pendiam. Namun dibalik itu semua tergores kenangan indah selama beliau mengajar di SD Negeri Jenang 06, baik dikalangan rekan Guru dan Staf maupun di kalangan siswa.

Dan ternyata, beliau yang selama ini terkenal pendiam, saat diminta memberikan sambutan pada upacara pelepasan beliau, Bapk Karsono juga bisa memberikan canda segar kepada siswa dan guru-guru beserta staf. Beliau mengungkapkan cerita masa kecilnya yang penuh dengan cerita-cerita lucu. Uniknya masa kecilnya yang penuh cerita lucu itu terjadi bersama salah satu rekannya, yaitu Bapak Ngadirin (Guru PAI) yang saat ini masih mengajar di SD Negeri Jenang 06. Dia menceritakan bagaimana Bapak Ngadirin dulu sering meledeknya, dengan berbagai cara. Dan setiap habis berkelakar, untuk kembali ke topik pembicaraan selalu menirukan gaya Tukul Arwana sambil mengucapkan “kembali ke laptop”. Sontak semua siswa dan guru beserta staf tertawa riuh ketika beliau mengucapkan kalimat tersebut dengan gayanya sendiri.

Inilah photo-photo beliau saat perpisahan dengan guru dan siswa di halaman SD Negeri Jenang 06.

Disamping ini belai sedang memberikan kata perpisahan.


Selamat Bapak Karsono atas purna tugasnya engkau, semoga kami bisa meneruskan karyamu menciptakan putra-putri bangsa yang Cerdas, Beriman dan Bertaqwa.
© Copyright 2019 SD NEGERI JENANG 06

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now