Teguh Nugraha, Juara I Lomba Kriya Anyam Tingkat Kabupaten Cilacap

shape image

Teguh Nugraha, Juara I Lomba Kriya Anyam Tingkat Kabupaten Cilacap

Alhamdulillah tahun ini SDN Jenang 06 kembali mendapatkan sebuah prestasi membanggakan dalam sebuah ajang Popda dan Seni tingkat kabupaten Cilacap. Dalam even tersebut SDN Jenang mengirimkan 2 artis yaitu cabang tenis meja dan cabang kriya anyam.

Dari kedua anak tersebut, alhamdulillah cabang kriya anyam bisa meraih peringkat pertama tingka kabupaten Cilacap. Teguh Nugraha sebagai siswa yang mewakili SDN Jenang 06 tersebut terlihat sangat bangga dan puas dengan hasil kerja keras selama menjalani proses latihan.

Teguh Nugraha memang dikenal sebagai anak berprestasi. Selain berprestasi secara akademik dia juga memiliki keterampilan di berbagai bidang. Selain itu Teguh juga memiliki sifat tekun, ulet dan pantang menyerah yang jarang dimiliki oleh siswa-siswi SDN Jenang 06 lainnya.

Selama proses latihan atau pembimbingan saja, Teguh rela pulang sore setiap hari bahkan sampai pernah pulang malam. Semua itu dilaluinya tanpa ada keluh kesah ataupun menggerutu.

Dalam  perlombaan kemarin yang dijatah waktu 8 jam, mulai jam 8 pagi sampai engan jam 5 sore juga dilaluinya dengan penuh semagat, tanggung jawab dan pantang menyerah. Maka sudah selayaknya Teguh Nugraha mendepat peringkat I untuk lomba kriya anyam tingkat kabupaten.

Untuk selanjutnya, Teguh Nugraha akan berangkan ke tingkat provinsi. Mengenai waktu pemberangkatan masih menunggu informasi dari Disdikpora Kabupaten Cilacap. Namun, sudah pasti di tingkat provinsi nanti tanganannya akan lebih besar sehingga membutuhkan persiapan yang sangat matang. Semoga Teguh Nugraha juga bisa sukses di tingkat provinsi. Amiin.





© Copyright 2019 SD NEGERI JENANG 06

Form WhatsApp

This order requires the WhatsApp application.

Order now